
BANDUNG, indoartnews.com – Kabar gembira bagi pecinta kuliner khas Nusantara! Ramela Resto kini resmi membuka store ketiganya di Grand Cordela Hotel Bandung, Jalan Soekarno-Hatta No. 791B, Kota Bandung. Setelah sukses dengan dua gerai sebelumnya di Cordela Hotel Senen Jakarta dan Grand Cordela Hotel As Putra Kuningan, Ramela Resto terus memperluas jangkauannya untuk menghadirkan cita rasa autentik khas Indonesia.
Pembukaan store ketiga ini berlangsung pada Kamis (27/2/2025), dengan tetap mengusung konsep "Cultural Taste of Indonesia." Konsep ini mencerminkan komitmen Ramela Resto dalam melestarikan dan memperkenalkan kekayaan kuliner Indonesia melalui berbagai menu khas yang menggunakan bahan-bahan pilihan dan diolah dengan teknik tradisional.
Kuliner Nusantara dalam Suapan Autentik
Ramela Resto menghadirkan menu unggulan khas daerah yang menggugah selera, seperti empal gentong, iga penyet, nasi goreng combrang, dan nasi bakar. Setiap hidangan diracik dengan penuh ketelitian untuk memastikan pelanggan tidak hanya menikmati makanan, tetapi juga merasakan warisan budaya Indonesia dalam setiap suapan.
"Pembukaan store ketiga ini merupakan wujud dari komitmen kami untuk terus melestarikan dan memperkenalkan kelezatan kuliner Indonesia kepada masyarakat luas," ujar Daniel Sulaiman, Chief Operating Officer Omega Hotel Management.
Ia berharap Ramela Resto dapat menjadi destinasi kuliner bagi masyarakat yang ingin menikmati hidangan khas Indonesia dalam suasana yang nyaman dan penuh nuansa budaya.
Konsep Interior Hangat dan Nyaman
Selain sajian khas Nusantara, Ramela Resto di Grand Cordela Hotel Bandung juga menawarkan suasana yang nyaman dengan sentuhan desain interior yang mencerminkan kekayaan tradisi Indonesia. Setiap elemen dekorasi dipilih dengan seksama untuk menciptakan pengalaman bersantap yang lebih dari sekadar makan, tetapi juga perjalanan budaya.
Menurut Corporate Marcom & PR Manager Omega Hotel Management (OHM), Ditha Fitriana, Ramela Resto hadir sebagai pilihan kuliner baru di Bandung yang berfokus pada masakan Indonesia autentik tanpa elemen fusion.
"Kami ingin menghadirkan tempat yang tak hanya menyajikan makanan lezat, tetapi juga menghadirkan suasana budaya Indonesia yang kental, cocok untuk berkumpul bersama keluarga, teman, maupun untuk pertemuan bisnis," jelasnya.
Promo Spesial Ramadan
Menjelang Ramadan 1446 H, Ramela Resto menawarkan berbagai promo menarik selama bulan suci. Restoran ini menghadirkan paket buka puasa spesial mulai dari Rp88.000. Selain itu, Grand Cordela Hotel juga menyediakan paket menginap serta hantaran Lebaran dengan harga berkisar antara Rp250.000 hingga Rp350.000.
"Ramela Resto terbuka untuk umum, tidak hanya bagi tamu hotel, dan kami mengundang masyarakat Bandung untuk menikmati pengalaman kuliner autentik yang kami tawarkan," tambah Ditha.
Dengan hadirnya Ramela Resto di Kota Bandung, masyarakat kini memiliki destinasi baru untuk menikmati kuliner Nusantara dengan suasana yang kaya akan budaya Indonesia.**