
BANDUNG, indoartnews.com ~ Produk gamelan Sunda Gamelan Purbalaras selain sudah menasional juga sudah beken dan banyak dipesan oleh masyarakat internasional. Lokasi pabriknya di Kelurahan Cipamokolan Kecamatan Rancasari dan berproduksi sejak tahun 1960.
Pemilik pabrik gamelan ini Dedi Rahmat yang selalu disapa Asep Ahum. Ia penerus usaha ayahnya. Usaha ini dirintis oleh ayahnya di daerah Cicadas, pindah ke daerah Lengkong pada tahun 1990 dan pindah lagi ke Rancasari tahun 2017.
Asep Ahum menjelaskan, Purbalaras memproduksi di antaranya gamelan Sunda degung, salendro. Bahan dasarnya besi stainless, kuningan dan perunggu. Produksinya sudah sampai ke pasar internasional seperti Amerika Serikat, Belanda, Perancis, Inggris, Jepang, Malaysia, Singapura dan Korea.
Menurut Asep Ahum, Gamelan Purbalaras juga digunakan Lingkung Seni Giriharja di bawah asuhan Abah Sunarya "Gamelannya semua produk Purbalaras," ucap Asep Ahum.
Dalam pembuatan gamelannya, ia dibantu oleh 20 karyawannya. Harga satu set gamelan mulai Rp. 9,5 juta hingga miliaran rupiah. Tergantung bahan bakunya. Umumnya pemesannya dari luar negeri.
Asep Ahum menjelaskan, kini anaknya, Irvan Rizki Ramdani turut membantu penjualan produk gamelannya melalui online. "Kami berharap seni tradisional Sunda terutama gamelan dapat dinikmati oleh berbagai generasi," harap Asep Ahum seraya menambahkan kini banyak anak muda tertarik dengan gamelan Sunda. **
Editor : H. Eddy D