Jumat, 29 Maret 2024 | 12:28 WIB
Slot Gacor Slot88 Slot Online https://wbcampa.org

Penanaman 11.500 Bibit Pohon di Gunung Pangkuan Pangalengan

foto

Administrator

BANDUNG, indoartnews.com ~ Masyarakat sekitar Kec. Pangalengan bersama unsur-unsur terkait dan anggota Sektor 21 Subsektor 18 Pangalengan, Rabu (30/1-2020) menanam 11.500 bibit pohon di area Gunung Pangkuan Desa Sukamanah Kec. Pangalengan.

Penanaman massal bibit pohon keras dan bibit pohon kopi itu dipusatkan di blok Kawah Wayang petak 72 RPH Wayang Windu, BKPH Pangalengan.

Menurut Satgas Subsektor 18 Pangalengan yang mewakili Dansektor 21, Serma Ajang, penanaman massal itu di area seluas 10 Ha dengan penanaman 6.000 bibit pohon kopi dan 5.500 bibit pohon keras campuran terdiri dari bibit makadamia, kiputri, mala, kimanis, baros dan kihujan.

Ditanamnya bibit-bibit pohon itu untuk penghijauan lingkungan gunung Pangkuan sekitar Pangalengan guna mencegah bencana longsor di kemudian hari. 

Penanaman secara massal tersebut dilaksanakan oleh sekitar 200 orang dan dihadiri oleh para pejabat dan unsur Muspika, perwakilan Dansektor 21, pejabat PTPN VIII Kertamanah, wakil PT. Star Energy, Kepala Desa, Ketua LMDH Sukamanah, tokoh-tokoh masyarakat dan para petani.**