KOTA BOGOR, indoartnews.com - Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Iwan Suryawan, mengapresiasi pelaksanaan Riksa Budaya yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama Pemerintah Kota Bogor dalam rangka Kolaborasi Pekan Kebudayaan Daerah Kota Bogor tahun 2024.
Dalam kegiatan yang berlangsung di Alun-Alun Kota Bogor pada Rabu (11/12/2024), Iwan menyampaikan pentingnya menjaga eksistensi budaya Sunda untuk memperkuat karakter masyarakat. Menurutnya, pelestarian budaya lokal harus terus menjadi fokus pemerintah demi menjaga identitas dan warisan budaya.
“Warga Kota Bogor dikenal sebagai masyarakat yang secara turun-temurun melestarikan budaya Sunda. Ini terlihat dari beragam seni budaya yang terus diwariskan, menjadi karakter perilaku masyarakat kita,” ujar Iwan usai menghadiri acara tersebut.
Iwan juga menyoroti banyaknya potensi seni Sunda yang dimiliki warga Kota Bogor, terutama di kalangan pelajar. Salah satu momen yang menarik perhatian adalah penampilan seorang anak yang mempersembahkan seni tradisional yang jarang ditampilkan.
“Tadi ada kejutan dari seorang anak yang mempertontonkan seni tradisional yang mulai jarang kita lihat. Hal ini menunjukkan bahwa talenta budaya masih tumbuh subur di Kota Bogor. Ini tentu menjadi bekal penting untuk membangun karakter generasi muda yang berbudaya dan berkontribusi positif bagi masa depan bangsa,” tambahnya.
Lebih lanjut, Iwan berharap talenta-talenta seni di Kota Bogor dapat terus berkembang melalui dukungan pemerintah dan masyarakat. Ia optimis bahwa pelestarian budaya Sunda dapat semakin ditingkatkan demi menciptakan generasi yang mencintai tradisi sekaligus siap menghadapi tantangan modern.**