Rabu, 26 Maret 2025 | 18:36 WIB

Kota Bandung-Hamamatsu Jajaki Kerjasama Bidang SDM & Kesehatan

foto

KOTA BANDUNG, indoartnews.com - Pemerintah Kota Bandung menerima kunjungan delegasi Kota Hamamatsu Jepang. Tujuan kunjungan itu untuk membahas kerja sama di bidang pengembangan kapasitas sumber daya manusia (SDM,) serta sektor kesehatan dan medis. Pemkot Bandung menerima kunjungan.itu di ruang Tata Praja Balai Kota Bandung, Kamis (5/2/2025).

Anggota Dewan Kota Hamamatsu, Suzuki Hiroyuki menegaskan komitmen kotanya dalam meningkatkan hubungan dengan Kota Bandung, khususnya di bidang kesehatan dan pengembangan SDM.

"Saya juga berfokus pada bidang kesehatan, termasuk membantu talenta muda Indonesia berksrir di Jepang. Dalam hal ini saya juga memiliki peran di Kementerian Ekonomi Jepang untuk memperkuat kerja sama dengan Indonesia, " ujar Suzuki seraya menambahkan, banyak industri di Jepang yang membutuhkan tenaga kerja muda dari Indonesia khususnya di sektor kesehatan. "Dengan berbagai hal yang bisa kita kerjasamakan ke depan kami punya harapan kerja sama akan makin meningkat. Kami harap kerja sama ini jadi manfaat bagi kedua kota," kata Suzuki.

Atas hal itu, Pj. Sekretaris Daerah Kota Bandung, Iskandar Zulkarnain berharap kerja sama ini dapat meningkatkan kapasitas tenaga kesehatan serta tatakelola managemen rumah sakit di Kota Bandung.

Sementara Direktur RSUD Bandung Kiwari, Yorisa Sativa mengatakan, Jepang salah satu negara yang memiliki pendidikan dan teknologi kesehatan yang baik. Untuk itu berbagai kerja sama dapat dijalin antara lain penanganan limbah media B3, biohazard dan penanganan gempa.

SISTER CITY

Sebelumnya, Kota Bandung dan Hamamatsu telah menjalin hubungan Sister City sekal ditandatangani Letter of Intent pada 19 Desember 2014 yang diperkuat dengan Memorandum of.Understanding yang sejak saat itu berbagai program telah dilaksanakan. Termasuk Program Hibah Pencegahan Kebocoran Air (2017 - 2019) kerja sama antara Perumda Tirtawening dan Japan International Coorporation Agency. Selain itu dukungan Teknis untuk Pemeliharaan dan Manajemen Pipa Air sebagai bagian dari pelatihan personel dalam sistem penyediaan air. MoU itu berakhir 26 Juli 2024.

Selain bidang akademik, lingkungan dan penyediaan air, kerja sama pun mencakup pengembangan SDM ketenagakerjaan, pendidikan dan sektor kesehatan serta media.**

Editor : H. Eddy D