
BANDUNG,indoartnews.com – Jika mencari roti untuk momen spesial atau sekadar teman ngopi, Cap Roti Buaya bisa menjadi pilihan. Berdiri sejak 2020, usaha ini awalnya merupakan toko kopi sebelum akhirnya bertransformasi menjadi produsen roti dengan konsep unik dan bermakna. Cap Roti Buaya mengangkat filosofi buaya sebagai lambang kesetiaan, ketangguhan, dan keberanian.
Menurut Manager Cap Roti Buaya, Haritztsani, filosofi tersebut sejalan dengan visi mereka dalam menghadirkan produk berkualitas yang memiliki nilai lebih. “Kami ingin menciptakan roti yang bukan sekadar enak, tetapi juga memiliki makna mendalam,” ujar Haritztsani.
Berlokasi di Jalan Badak Singa No. 15, Kota Bandung, Cap Roti Buaya menawarkan berbagai varian roti yang sering digunakan dalam acara khitanan, seserahan pernikahan, dan perayaan lainnya.
Terdapat empat pilihan utama, yakni:
1. Roti Buaya Darat – Varian mini yang praktis untuk dinikmati sendiri.
2. Roti Buaya Istimewa – Mirip dengan Darat, tetapi dengan tampilan lebih eksklusif.
3. Roti Buaya Panggang – Berukuran sedang, cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau teman.
4. Roti Buaya Besar – Memiliki panjang hingga satu meter, sering dipilih untuk acara besar. Selain ukuran, Cap Roti Buaya juga menghadirkan variasi rasa seperti pandan, original, dan red velvet.
Beberapa rasa unggulan antara lain coklat krenyes, matcha, serta keju crunchy. Tak hanya manis, mereka juga menawarkan varian asin seperti garlic butter dan abon asoy. Untuk pengalaman berbeda, Cap Roti Buaya menghadirkan inovasi terbaru dengan es krim di dalam roti.
Harga roti yang ditawarkan berkisar antara Rp 14.000 hingga Rp 270.000 tergantung ukuran dan varian.
Selain roti, mereka juga menyediakan minuman unik seperti Es Kopi dan Air Mata Buaya, yang menjadi favorit pelanggan. Saat ini, Cap Roti Buaya memiliki dua cabang lain di Bandung, yakni di Cilaki dan Arcamanik.
Cap Roti Buaya beroperasi setiap hari dengan jam buka sebagai berikut:
Weekdays: 10.00 – 20.00 WIB
Weekend: 08.00 – 22.00 WIB
Dengan konsep yang inovatif dan makna mendalam dalam setiap produknya, Cap Roti Buaya menjadi lebih dari sekadar toko roti, melainkan bagian dari berbagai perayaan penting bagi pelanggan. **